Bausasaran Miliki 13 Kelompok Tani
BAUSASRAN - Terwujudnya Kampung Lorong Sayur di Kelurahan Bausasran tidak terlepas dari kesadaran masyarakat setempat. Kesadaran warga ini tercermin dari banyaknya kelompok tani sebagai penopang program kampung lorong sayur.
Tercatat di Kelurahan Bausasaran terdapat tiga belas kelompok tani. Walaupun dari sisi kemajuan tidak bisa disamaratakan, namun setidaknya peran kelompok tani memberikan andil sebagai kampanye kesadaran bercocok tanam sayur.
"Kalau kelompok yang sudah besar ada Gemahripah, ada Buatan Adi, ada Bonjowi, dulu ada juga amanah tapi saat ini agak menurun produktifitas," tutur Plt Lurah Bausasran, Diah Kristiani, Rabu (19/2/2020)
Tiga belas kelompok tani tersebut yaitu di Tegal Lempuyangan ada Kelomok Tani Tunas Mekar dan Mandiri. Kemudian ada Bonjolu, Sakinah, Roluguyub, Sekar arum, Gemahripah, Amanah, Bonjowi, Buatan Adi, Sumur Bening, Manungal Lestari.
Diah mengatakan keberadaan kelompok-kelpompok tani merupakan aset kekayaan sumber daya manusia yang hatus terus dikembangkan demi kemajuan Bausasran di bidang budidaya tanam sayur. "Kelompok-kelompo tani yang masih relatif kecil memasok kelompok yang besar seperti di Gemahripah, sehingga bisa saling menguatkan, " ucap Diah (*)